Dana Satgas Pelajar Disesuaikan Kemampuan Disdik

Written By Unknown on Minggu, 21 Oktober 2012 | 18.27

INILAH.COM, Bogor - Kecilnya dana yang dianggarkan Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Bogor untuk tim satgas pelajar, bukan berarti Disdik tidak serius membentuk satgas pelajar.

Tetapi sebagai satu upaya pembuktian tidak setiap kegiatan harus ada anggaran. Selain itu, juga disesuaikan dengan kemampuan anggaran yang ada di Pemkab Bogor sendiri.

"Dengan anggaran kecil untuk satgas bukan berarti kita tidak serius membentuk satgas. Justru kita ingin menunjukan bahwa setiap kegiatan di lingkungan Disdik tidak selalu harus ada uang. Kita ingin membuktikan hal tersebut," jelas Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor Didi Kurnia, Minggu (21/10/2012)

Anggaran yang diajukan Disdik dalam RAPBD Kabupaten Bogor 2013 adalah sebesar Rp93 juta. Angggaran tersebut dinilai kalangan dewan menunjukan ketidakseriusan Disdik membentuk satgas pelajar sebagai alat menekan maraknya aksi tawuran pelajar akhir-akhir ini.

"Secara teroritis satgas pelajar dibentuk karena maraknya aksi tawuran pelajar. Tetapi aksi tawuran pelajar sendiri bukan mutlak hanya tanggung jawab satgas pelajar saja, tetapi butuh keterlibatan semua pihak," tegas Didi.

Didi juga menambahkan dengan kecilnya anggaran bagi satgas, bukan berarti satgas tidak bisa bekerja maksimal. Sebaliknya dengan anggaran kecil ini, Didi menyebutkan satgas bisa membuktikan setiap kerja dan kegiatan mereka tidak tergantung kepada ada tidaknya dana operasional.

"Satgas bisa bekerja maksimal meski dengan anggaran minim. Ini sebagai upaya membuktikan tanpa anggaran pun satgas bisa bekerja maksimal," paparnya.

Di lingkungan Disdik sendiri, kebutuhan anggaran pendidikan sangat banyak dan besar. Penggunaan anggaran diupayakan untuk pengembangan dunia pendidikan seperti sarana dan prasarana pendidikan. "Kebutuhan dana untuk pendidikan itu cukup banyak, makanya kami lebih fokus kepada yang lain, namun dengan tidak mengenyampingkan satgas, karena satgas berdiri sendiri dan bisa bekerja sendiri dan sudah terprogram," ujarnya.[jul]


Anda sedang membaca artikel tentang

Dana Satgas Pelajar Disesuaikan Kemampuan Disdik

Dengan url

http://pendidikanseo.blogspot.com/2012/10/dana-satgas-pelajar-disesuaikan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Dana Satgas Pelajar Disesuaikan Kemampuan Disdik

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Dana Satgas Pelajar Disesuaikan Kemampuan Disdik

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger